Home » » Tanaman Terbaik untuk Halaman Rumah

Tanaman Terbaik untuk Halaman Rumah

Posted by ANEKA TANAMAN KEBUN on Wednesday 3 April 2019



Halaman rumah yang bersih dan menarik bisa membuat penghuninya merasa nyaman dan bahagia. Bukan hanya itu saja, perasaan orang yang melihat dan memandangnya akan senang dan bahagia. Tanaman ini banyak yang tahu tetapi tidak dimanfaatkan untuk menghiasi pekarangan rumahnya. Oleh karena itu pada kesempatan kali ini saya akan membahas beberapa jeni tanaman yang biasanya ditanam dipekarangan rumah.

1. Tanaman Pandan

Pandan sering menjadi bumbu dapur yang punya berbagai kegunaan. Diantara kegunaannya mulai dari membungkus tanaman, menambah wangi masakan, hingga dijadikan pewarna makanan alami yang aman untuk dikomsumsi.

Manfaat lain tanaman pandan adalah meningkatkan selera makan, menghilangkan panu hingga hingga mencegah penuaan dini.

Tanaman pandan adalah tanaman terbaik untuk halaman rumah karena berbagai alasan positif yang layak kita ketahui. manfaat tanaman pandan yang utama adalah bisa mengusir serangga yang kerap singgah di depan halaman rumah karena kandungan alami yang tidak disukai oleh kecoak dan serangga lainnya.

2. Tanaman Lidah Buaya

Manfaat tanaman ini dikenal sejak lama yaitu bisa menyuburkan rambut. selain manfaatnya yang bisa langsung dirasakan, menanam tanaman ini juga relatif cukup mudah. Tunas-tunas batang tanaman ini bisa dengan cepat tumbuh besar jika diletakkan pad spot yang sering disinari oleh matahari yang ditambah sedikti dengan air.

3. Pohon Palem

Tanaman Palem sering menjadi pilihan pada taman. Pastinya kehadiran pohon palem bukan hanya membuat cantik dan indah, tetapi juga membuat suasana semakin segar dan asri dengan hijau daunnya yang teduh

4. Bunga Melati

Bunga melati adalah bunga khas Indonesia yang punya aroma halus dan warna putih mempesona. Banyak diminati oleh kaum wanita, bunga melati bisa memaksimalkan tampilan cantik rumahmu.

Untuk menanam bunga melati, kamu boleh memulai dengan menggunakan media berupa pot bunga. jika sudah mekar sempurna, pot bungan ini bisa kamu tempatkan di atas tembok pagar atau digantung di halaman depan rumah sebagai taman vertikal yang cantik


Thanks for reading & sharing ANEKA TANAMAN KEBUN

Previous
« Prev Post

0 comments:

Post a Comment

Banner

banner
Powered by Blogger.

Statistik

Contact Form

Name

Email *

Message *

Search This Blog

Blog Archive

Pengunjung

banner image

Translate

Facebook